Ragam Aplikasi Komunikasi Audio
Definisi Ragam Aplikasi Komunikasi Audio
Ragam Aplikasi Komunikasi Audio Komunikasi audio dalam sebuah sistem komunikasi dapat menggunakan sinyal berupa elektrik yang dapa difungsikan untuk membawa unsur suatu bunyi atau suara. Komunikasi audio dapat dipakai dalam menerangkan mengenai sebuah sistem yang dapat berkaitan dengan suatu proses perekaman dan transmisi. Contohnya adalah sistem pengambilan atau penangkapan suara, amplifier, dan sebagainya. Komunikasi audio dibagai menjadi dua yaitu komunikasi audio point-to-point dan komunikasi audio broadcast.
Komunikasi audio ini pada sebuah komunikasi data dapat memiliki kelebihan, yaitu:
- Harga murah dan variasi program lebih banyak
- Memiliki sifat yang mudah untuk dipindahkan.
- Dapat dipakai secara bersama-sama dengan peralatan perekam radio sehingga bisa diputar kembali
- Dapat merangsang partisipasi aktif pendengaran
- Dapat kembangkan sebagai daya imajinasi seperti menggambar dan menulis
Sementara itu, kekurangan komunikasi audio adalah sebagai berikut ini:
- Dibutuhkan suatu pemusatan pengertian pada permasalahan tertentu
- Komunikasi audio harus disertai pembendaharaan pengalaman analog tersebut pada si penerima, sehingga baik pengirim maupun penerima mengerti informasi yang disampaikan
Macam audio yang dapat kita ketahui. Macam audio tersebut adalah sebagai berikut:
- Audio Streaming : Suatu jenis audio yang dapat langsung diputar melalui media di Internet. Hal ini tentu akan berbeda jika yang di-unduh atau save terlebih dahulu lalu diputar. Contoh web atau aplikasi yang menyediakan audio streaming adalah Jango, iHeart, Spotify, Joox, dan lain sebagainya
- Audio Visual : MerupakanSuatu perangkat sound system yang dapat berfungsi untuk menampilkan suatu gambar atau foto, yang biasanya dipakai untuk presentasi, home theater dan lain sebagainya
- Audio Response : Suatu suara yang dapat dihasilkan oleh sisytem baik itu sebuahkomputer maupun suatu perangkat lainnya, hal ini akan terjadi apabila output suara yang dikeluarkan itu berasal dari input tertentu misalnya ketika kalian menekan tombol panggil di hp, pasti akan terdengar bunyi tut.
- Line Audio : merupakan suatu suara yang dapat dihasilkan pada saat orang mendengarkan sebuah radio atau melakukkan sambungan handphone atau telepon.
Jenis aplikasi komunikasi audio
- Sistem Penyampaian Informasi melalui Radio : Merupakan teknologi komunikasi yang bersifat satu arah yang berperan untuk menyampaikan pesan suara berupa (berita, informasi, dan hiburan) kepada masyarakat umum dengan jangkauan yang begitu luas. Radio telah menjalani proses perkembangan yang cukup lama sebelum menjadi media komunikasi masa seperti saat ini. Radio melakukan pengiriman sinyal dengan cara modulasi dan radiasi elektromagnetik
- Jaringan Komunikasi dengan Telepon : Telepon adalah suatu alat komunikasi yang dipakai untuk dapat menyampaikan suatu pesan atau informasi berupa suara (terutama pesan yang berbentuk percakapan atau pembicarran). biasnya suatu telepon dapat beroperasi dengan memakai media transmisi sinyal listrik dalam sebuah jaringan telepon sehingga dapat dimungkinkan pengguna telepon dapat berkomunikasi dengan pengguna lainnya
- Sistem Merekam dan Mendengar melalui Mikrofon dan Speaker : Mikrofon merupakn salah satu jenis transduser yang mengubah energi gelombang suara yang dapat merubah menjadi sinyal listrik. Mikrofon adalah salah satu perangkat yang dapat membantu orang berkomunikasi. Sementara speaker adalah perangkat keras yang berfungsi untuk mengubah sinyal listrik menjadi energi atau gelombang suara. Suara yang dikeluarkan didapat dari hasil proses dari sinyal elektrik ke frekuensi suara atau audio
- HT atau Handy Talky : Merupakan sebuah alatyang dapat berkomunikasi yang bentuknya mirip dengan handphone yang dapat mengomunikasikan dua orang atau lebih dengan menggunakan media gelombang radio dan sering digunakan untuk berkomunikasi yang sifatnya sementara. Handy Talky dapat melakukan komunikasi dua arah namun pengirim pesan dan penerima pesan tidak dapat berbicara pada saat yang bersamaan (half duplex)
Posting Komentar